Asper KBKPH Ngimbang Bersama IIKP Bagikan 150 Paket Takjil kepada Masyarakat di Depan Kantor BKPH Ngimbang

Metrosurya.com,LAMONGAN

-Asisten perhutani Kepala Bagan Kesatuan Pemangku Hutan Ngimbang (KBKPH) Wargono bersama Ibu Ikatan Istri Karyawan Perhutani (IIKP) Ranting Ngimbang dan Karyawan BKPH Ngimbang membagikan takjil sebanyak 150 paket takjil kepada masyarakat di Depan Kantor BKPH Ngimbang Kecamatan Ngimbang Kabupaten Lamongan, Sabtu (08/03/2025).

Baca Juga: Patroli Dan Pengamanan Sholat Taraweh di Masjid Miftakul Fallah Desa Sendangrejo - Ngimbang

Sebanyak 150 paket takjil dibagikan kepada pengguna jalan dan warga yang melintas menjelang waktu berbuka puasa.

Asper Ngimbang Wargono menyampaikan Bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Perum Perhutani Wilayah BKPH Ngimbang, KPH Mokjokerto dan Ikatan Istri Karyawan Perhutani Ranting Ngimbang terhadap masyarakat pinggiran yang masuk Wilayah hutan yang sedang menjalankan ibadah puasa'.

"Di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, kami ingin berbagi dengan masyarakat, terutama mereka yang masih dalam perjalanan dan beraktivitas saat waktu berbuka tiba, ujar Asper Ngimbang

Baca Juga: Polsek Ngimbang Melaksanakan Patroli Blue Liht Guna Daya Cegah Dan Daya Tangkal 4C Dan Antisipasi Hitam - Hitam

Semoga apa yang kami lakukan ini bisa sedikit membantu dan membawa manfaat bagi warga sekitar yang lagi menempuh pejalanan maupun aktivitas

Kegiatan berbagi takjil ini kami laksanakan setiap tahun menjelang bulan Ramadhan saat berbuka puasa sebagai wujud kepedulian yang humanis serta mempererat hubungan antara Jajaran karyawan Perhutani dan Istri para karyawan perhutani serta masyarakat,untuk menciptakan suasana Ramadan yang penuh kebersamaan dan kepedulian.

Baca Juga: Kapolsek Ngimbang Melaksanakan Kegiatan Patroli Sholat Taraweh di Masjid Nurul Huda Desa Sendangrejo Ngimbang

Semoga kegiatan ini menjadi ladang amal dan semakin mempererat hubungan Karyawan BKPH Ngimbang KPH Mojokerto dengan Isti Karyawan Perhutani.

Acara di lanjutkan dengan buka bersama dan pembacaan tahlil serta Do'a untuk memanjatkan supaya Karyawan dan Istri karyawan Perhutani selalu mendapatkan perlindungan dan keselamatan dalam menjalankan tugas sehari dan selalu di berikan rejeki dari Alloh Swt, pungkasnya (Sugianto)

Editor : redaksi

Berita Terbaru

Jatim 1