Relawan Seniman Dangdut Dukung H. Ghofur-Firosya di Pilbup Lamongan

METROSURYA.COM || LAMONGAN - Relawan pendukung pasangan nomor 01 H Abdul Ghofur-Firosya tergabung dalam wadah Seniman Dangdut Lamongan (SDL) melakukan Deklarasi siap memenangkam calon bupati dan wakil Bupat pada pemilihan kepala daerah (pilkada) 27 Nopember 2024 mendatang.

Deklarasi relawan SDL yang dilaksanakan di Rumah Makan Pinky, jl Pahlawan Kalianyar, kecamatan/ kabupaten Lamongan yang dihadiri secara langsung oleh H Abdul Ghofur Ir. H Suhandoyo (kompak ), Suparman ketua relawan Punokawan,H Heri, owner Musisi Lamongan, Ketua Relawan Srikandi dan 300 relawan musisi dangdut Lamongan.
Sabtu, (11/10/2024).

Tonny, Selaku ketua relawan SDL, dalam sambutannya siap berjuang memenangkan pasangan h Ghofur -Firosya ( BAGUS')
di kabupaten Lamongan pada pilkada 2024, untuk Lamongan lebih maju.

"Kita merupakan relawan BAGUS  yang akan Untuk perjuangan kepada tujuan tersebut,".
Tonny mengharapkan, semua dapat berperan aktif menyosialisasikan dan memenangkan pasangan nomor urut 01menjadi Bupati dan Wakil Bupati LAMONGAN di pilkada 27 November 2024 nanti.

Sementara itu H Dadang Zakaria pembina Comunitas Musisi Ceremoni dalam sambutannya," jika P H Ghofur diberi amanah menjadi bupati, maka kami berharap infrastruktur khususnya perbaikan jalan diperhatikan, karena banyak keluhan dari para musisi dan artis maupun para EO yang terkendala oleh rusaknya jalan," tegas Dadang.

Dalam kesempatan yang sama H Abdul Ghofur Calon Bupati nomor 01,dalam orasi politiknya menegaskan," Seniman Kabupaten Lamongan kita akan beri ruang dan tempat untuk berekspresi karena seniman Lamongan tidak kalah dengan seniman dengan seniman dari luar Lamongan,".

Keluhan para para pegiat seni memang benar, selama ini para seniman khususnya musik dangdut Lamongan banyak yang kurang diperdayakan di even-even Lamongan, sehingga ketika pasangan Bagus terpilih, aspirasi para pelaku seni dan dan musik dangdut akan kita berdayakan." tegas H Ghofur.

Ir Suhandoyo mentor politik dan politikus senior yang hadir dalam sambutannya menegaskan," kita butuh owner yang bisa menyatukan seluruh musisi dangdut sebagai wadah untuk berkreasi oleh karena itu jangan sampai dikotak-kotakkan selaku pelaku seni harus bersatu, dan pasangan BAGUS adalah solusinya,".

10 November kita agendakan melakukan pentas Akbar untuk para musisi dangdut, sebagai awal bukti bahwa Lamongan punya potensi besar dalam dunia musik dangdut," tegas pak Hand panggilan akrabnya.

Acara diakhiri dengan deklarasi bersama dengan para seniman dan pelaku seni dangdut yang hadir. (Sugianto) 

Editor : redaksi

Berita Terbaru