Metrosurya.com, Surabaya – Dalam semangat Ramadan yang penuh berkah, Sekolah YPPI dan Sekolah NSA menggelar acara buka puasa bersama dengan rekan-rekan media di Hotel Harris Gubeng, Surabaya, pada Jumat (7/3/2025).
Kepala Divisi Operasional YPPI, Pujiati, S.M., menyampaikan bahwa acara ini menjadi momen kebersamaan sekaligus bentuk apresiasi atas peran penting media dalam mendukung dunia pendidikan.
"Kami sangat menghargai kerja sama yang telah terjalin dengan rekan-rekan media selama ini," ujar Pujiati. (7/3)
Ia menambahkan bahwa acara ini tidak hanya sebagai bentuk penghargaan, tetapi juga sebagai langkah untuk mempererat sinergi antara Sekolah YPPI, Sekolah NSA, dan media di masa mendatang.
Suasana acara berlangsung hangat dan penuh keakraban, dihadiri oleh perwakilan media cetak, online, dan elektronik. Selain menikmati hidangan berbuka bersama, para undangan juga diperkenalkan dengan Program Referral dari Sekolah YPPI dan NSA.
Program ini memberikan kesempatan bagi rekan media untuk memperoleh apresiasi atas rekomendasi mereka kepada calon siswa baru yang bergabung di sekolah tersebut.
Bagi yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai Sekolah YPPI dan Sekolah NSA, informasi dapat diperoleh melalui 031-5913553 / 0821-2525-3901 / 0821-2525-3902.
Acara ini diakhiri dengan harapan agar jalinan silaturahmi antara sekolah dan media terus terjaga, memberikan manfaat positif bagi semua pihak, serta semakin memperkuat peran pendidikan dalam mencetak generasi unggul. (@dex)
Editor : redaksi