METROSURYA.COM, GRESIK - Untuk memastikan keselamatan para penumpang, terutama siswa yang mengikuti kegiatan field trip, Satlantas Polres Gresik Polda Jatim menggelar ramp check pada bus pariwisata yang digunakan oleh SD Muhammadiyah 1 GKB. Kegiatan ini berlangsung secara kolaboratif bersama Jasa Raharja dan Dinas Perhubungan.
Kasat Lantas Polres Gresik, AKP Rizki Julianda Putera Buna, S.I.K., menjelaskan bahwa ramp check ini bertujuan untuk memastikan kelayakan kendaraan dan kondisi pengemudi. “Pemeriksaan ini kami lakukan untuk memastikan keselamatan penumpang dan semua pengguna jalan,” ungkapnya. (14/1/25)
Setelah melakukan pemeriksaan pada bus yang digunakan, tim melanjutkan kegiatan serupa di area parkir Bus Wisata Sunan Giri. Selain pemeriksaan teknis, tim juga memberikan imbauan keselamatan kepada sopir dan guru pendamping untuk tetap waspada serta memprioritaskan keselamatan selama perjalanan.
“Diharapkan, melalui upaya kolaboratif ini, tingkat keselamatan berkendara di Gresik dapat terus meningkat, sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, terutama pengguna transportasi umum,” tambah AKP Rizki.
Langkah proaktif ini diharapkan mampu meminimalkan potensi kecelakaan selama perjalanan wisata, serta menjadi contoh penting bagi pengguna transportasi lainnya untuk senantiasa memperhatikan keselamatan. (Dex)
Editor : redaksi