Polres Cirebon Kota Gelar Kegiatan Berbagi Takjil dalam Rangka Menyambut Ramadhan

Metrosurya.com,CIREBON KOTA. – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan dan untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, Polres Cirebon Kota menggelar kegiatan Berbagi Takjil Bersama yang dilaksanakan pada Kamis, (6/3/25). Acara ini berlangsung di halaman depan Mako Polres Cirebon Kota, mulai pukul 16.30 WIB hingga selesai.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polres Cirebon Kota dan personel Polres Cirebon Kota, diantaranya Wakapolres Cirebon Kota, Kompol Rizky Adi Saputro, S.H., S.I.K., Kabag SDM Polres Cirebon Kota, Kompol Didi Wahyudi Sunansyah, S.H., M.H., Kasubbag Watpers Bag SDM, Penata Tk I Tissa Trisanti M, S.E., serta perwakilan Bintara Remaja dan personel Bag SDM Polres Cirebon Kota.

Baca Juga: Kapolres Cirebon Kota Tinjau Kesiapan Pengamanan Destinasi Wisata di Kota Cirebon

Berbagi takjil merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Polres Cirebon Kota untuk membantu masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa. Dalam kesempatan ini, takjil yang dibagikan berupa makanan dan minuman ringan yang dapat dinikmati oleh warga sekitar untuk berbuka puasa.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si.,menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Cirebon Kota terhadap masyarakat, serta sebagai sarana mempererat hubungan antara polisi dan warga.

"Kami berharap kegiatan berbagi takjil ini dapat memberi manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan yang penuh berkah ini," ujar AKBP Eko Iskandar.

Baca Juga: Bersama Ketua Bhayangkari Cabang Cirebon Kota, Kapolres Cirebon Kota Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim

Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wujud nyata sinergi antara Polres Cirebon Kota dengan masyarakat dalam menciptakan suasana yang harmonis dan penuh kebersamaan menjelang Ramadhan.

Dengan kegiatan Berbagi Takjil Bersama ini, Polres Cirebon Kota berharap dapat terus meningkatkan solidaritas dan rasa kepedulian terhadap sesama, serta memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Kota Cirebon di bulan suci Ramadhan.

Baca Juga: Akhirnya! Jalan Sukalila Kota Cirebon Kembali Mulus

Acara ini berjalan lancar dan mendapatkan sambutan hangat dari warga sekitar yang merasa terbantu dengan adanya kegiatan tersebut.

Nurhari

Editor : redaksi

Berita Terbaru

Jatim 1