BHABINKAMTIBMAS POLSEK NGIMBANG MELAKSANAKAN KEGIATAN DALAM RANGKA SEBAGAI PEMBINA UPACARA BENDERA

LAMONGAN, METROSURYA.COM - Kanit Binmas Polsek Ngimbang Aipda Erwan sebagai bentuk kedekatan dengan Masyarakat melaksanakan kegiatan sebagai pembina upacara bendera di SDN Lawak 1Desa Lawak Kecamatan Ngimbang Kabupaten Lamongan, Senin (20/01/2025) pukul 07.00

Turut hadir dalam upacara bendera Ibu Johar Dwigalita, S. Pd. Kepala Sekolah dan Bapak/Ibu Dewan Guru SDN Lawak1, Aipda Erwan Kanit Binmas dan Siswa - Siswi SDN Lawak 1

Kapolsek Ngimbang Iptu I Wayan Sumantra, S.H, melalui Kanit Binmas polsek Ngimbang Aipda Erwan memberikan arahan kepada siswa siswi SDN Lawak 1, terkait penggunaaan kendaraan sepeda motor listrik hanya boleh di pergunakan di area perumahan atau area pedesaan, tidak boleh di kendarai di jalan raya dan harus dalam pengawasan orang tua, terangnya

Kanit Binmas Polsek Ngimbang juga memberikan arahan tentang bulliying/ perudungan, menyampaikan bahaya dan akibat dari bulliying / perudungan, mencegah sejak dini agar tidak sampai terjadi perilaku bulliying / perudungan di lingkungan sekolah serta menyampaikan pesan kepada siswa siswi SDN Lawak 1 untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, baik di lingkungan keluarga, sekolah, tempat ibadah, maupun tempat umun lainnya, pungkasnya. 

(RIZ). 

Editor : redaksi

Berita Terbaru