Gali Potensi Sejak Dini, Camat Waled Gelar Turnamen Sepakbola U-12

avatar metrosurya.com

Metrosurya.com || Kabupaten Cirebon - Gali potensi sejak usia dini, Camat Waled menggelar turnamen sepak bola Camat Waled Cup U-12.

Kegiatan yang diikuti 12 tim dari desa se Kecamatan Waled ini juga dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia di Kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon.

Yang hadir turnamen sepakbola U-12 Kecamatan Waled adalah Ibu Camat Waled, Kapolsek Waled, Ketua FKKC Kecamatan Waled, Kuwu se kecamatan waled yang mendampingi peserta sepakbola U-12.

Ketika awak media Metrosurya mewawancari Camat Waled Ibu Atut Hartati mengatakan, digelarnya kegiatan ini untuk meningkatkan serta mengaktifkan kembali pembinaan usia U-12 sepakbola di Kecamatan Waled Kabupaten Cirebon.

Kegiatan sepakbola U-12 ini yang pertama di Kecamatan Waled vakum turnamen sepakbola, makanya sekarang (Senin, 12 Agustus 2024) kita mengadakan turnamen agar semangat kekompakan dan kebersamaan masyarakat Waled terus terpelihara, kata Ibu Camat Atut Hartati

Lanjut Ibu Camat Atut Hartati, antusiasme masyarakat dalam menyambut gelaran ini sangat tinggi, ini terlihat dari banyaknya masyarkat yang menyaksikan turnamen tersebut.

Mungkin karena kita rindu adanya lomba sepakbola, jadi ini cukup antusias dari masyarakat sekitar khususnya para orangtua yang memiliki anak-anak yang multi talenta dalam mengoptimalkan kemampuannya di turnamen ini, ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder baik sponsor, para donatur dan para orang tua yang ikut partisipasi menyukseskan turnamen tersebut.

Saya ucapkan terima kasih, semoga dalam turnamen ini banyak bermunculan atlet sepakbola anak-anak usia 12 tahun di Kecamatan Waled, pungkasnya. (Nurhari)

Editor : redaksi

Berita Terbaru